✍️ Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah rahimahullah berkata:

‏فلا حاجة إلى ألفاظ مجملة يحسبها الظمآن ماء ويا ليته إذا جاءها لم يجدها شيئا بل يجدها سما ناقعا.

‼️ Tidak dibutuhkan adanya kalimat-kalimat umum bersayap yang akan dikira sebagai air oleh seorang yang dahaga. Duhai kiranya, apabila ia mendatanginya, niscaya ia tidak akan mendapatinya sebagai sesuatu yang berarti, bahkan ia akan mendapatinya sebagai racun yang membunuh.

📚 Majmu’ Al-Fatawa (2/178)

✍️ Al-Imam Ibnul Qayyim rahimahullah berkata:

أصل بلاء أكثر الناس من جهة الألفاظ المجملة التي تشتمل على حق وباطل فيطلقها من يريد حقها فينكرها من يريد باطلها فيرد عليه من يريد حقها وهذا باب إذا تأمله الذكي الفطن رأى منه عجائب وخلصه من ورطات تورط فيها أكثر الطوائف

‼️ Inti musibah yang menimpa mayoritas manusia adalah kalimat-kalimat umum yang bisa mengandung makna yang hak dan batil. Sehingga orang yang menghendaki makna yang hak menyampaikannya secara umum dan orang yang menghendaki makna yang batil akan mengingkari dia, dan dibantah lagi oleh orang yang menghendaki makna yang hak.

Hal ini adalah satu masalah yang bila orang yang cerdas dan pintar memperhatikannya dengan baik, niscaya ia akan melihat berbagai macam keanehan padanya dan akan menyelamatkan dirinya dari sikap ngawur kelompok sesat yang ngawur pada masalah tersebut.

📚 Syifa’ul ‘Alil (136)

🌎 WhatsApp Salafy Cirebon
⏯ Channel Telegram || https://t.me/salafy_cirebon
🖥 Website Salafy Cirebon :
www.salafycirebon.com

📳 Menyajikan artikel dan audio kajian ilmiah

By

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.